29 Mei 2017

Box Plot and Whiskers


Box Plot and Whiskers adalah salah satu cara untuk menampilkan grup data secara grafis.

 

Kegunaannya adalah:

  • Untuk melihat kecenderungan keterpusatan data.
  • Menampilkan variabilitas dari data.
  • Untuk memeriksa outliers.
  • Untuk mengetahui distribusi data sample apakah simetris atau tidak.
  • Secara cepat membandingkan distribusi grup data satu dengan lainnya.


Perhatikan Box Plot and Whiskers berikut ini:



Box Plot and Whiskers terdiri dari:
  • kotak (box) yang mana mewakili 50% dari dari satu grup data hasil observasi; 
  • garis (whisker) perpanjangan dari kotak yang menunjukkan 25% diatas dan bawah dari observasi (tidak termasuk outliers).
  • tanda bintang yang menunjukkan outliers. 
  • median, ditunjukkan oleh garis datar di dalam kotak. 

Contoh 1:

Dari observasi suatu karakteristik kualitas diperoleh data "CONTOH" berikut.



Dengan bantuan Minitab data CONTOH diolah, menghasilkan:









Dari gambar box plot diatas membantu kita untuk melihat data secara cepat seperti data paling kecil dan besar, Q1 dan Q3, median serta mean.

Contoh 2:

Apabila dari suatu hasil observasi terhadap suatu karakteristik kualitas diperoleh 5 grup data, yang manakah yang terbaik apabila target adalah 50 ?







Dengan bantuan Minitab diperoleh box plot dan whisker seperti berikut:







Catatan: Sumbu Y adalah hasil/response dan sumbu X adalah grup.

Sekarang dengan mudah dikenali grup mana yang terbaik. Yang terbaik tentu yang distribusinya tidak lebar, tidak ada outliers, dan mean (rata-rata) on target. Saya yakin pilihan kita sama yaitu grup D bukan ?

Dan, sekarang coba anda kenali grup manakah yang terburuk ? Pasti dengan mudah anda mengenailnya.

OK, semoga bermanfaat bagi anda yang suka menganalisa data di tempat anda bekerja.


Sumber: Minitab. 
***


Tidak ada komentar:

Posting Komentar